SELAMAT UNTUK GARUDA JAYA U-19 YANG MEMBUNGKAM KORSEL 3-2 DALAM LAGA AFC CUP GRUP G

Minggu, 02 Juni 2013

19 Siswa SMP di Madura yang Tidak Lulus UN Bisa Ikut UJian Paket


Madura, Lintas Madura (02/06/2013)- Pengumuman kelulusan tingkat SMP, MTS sederajat kemarin dilakukan serentak di empat Kabupaten di Madura melalui sekolahnya masing-masing. Informasi yang dihimpun dari beberapa tempat terdapat 19 siswa SMP sederajat di Madura tidak lulus UN 2013.

Rinciannya dari 19 siswa tersebut, berasal dari 3 Kabupaten di Madura yakni Sumenep, Pamekasan, dan Sampang. Sementara untuk Bangkalah dipastikan lulus 100% sama dengan tingkat kelulusan SMA minggu lalu. Dari 19 siswa tersebut, 2 orang dari Sumenep, 8 orang dari Sampang, dan 9 orang dari Pamekasan.

Menurut Kadis Pendidikan Sumenep kepada beberapa media, bahwa siswa yang tidak lulus UN 2013 supaya tidak berkecil hati, karena bisa mengikuti Ujian Paket B yang akan diselenggarakan awal bulan Juli mendatang di beberapa penyelenggara. (tim/lm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda