SELAMAT UNTUK GARUDA JAYA U-19 YANG MEMBUNGKAM KORSEL 3-2 DALAM LAGA AFC CUP GRUP G

Rabu, 17 April 2013

Truk Pengangkut Kaca Terguling, Kagetkan Warga



                                                                                          sumber foto (solopos-Jibi Photo) 

Lintas Madura (17/04/2013)- Sebuah truk yang mengangkut bahan kaca tiba-tiba terguling di parkir depan sebuah swalayan di Sumenep, hari ini (malam). Truk yang mengangkut kaca tersebut parkir di depan (sebelah utara) jalan raya Sudirman, Sumenep depan sebuah swalayan untuk diturunkan. Namun tiba-tiba terguling ke utara menimpa trotoar jalan tepat depan toko kaca. Bunyi gemuruh yang disertai pecahan kaca sangat mengagetkan warga yang melintas jalan Sudirman atau yang sedang berbelanja. 

Posisi truk tersebut miring ke utara, sementara isinya hancur berantakan. Truk yang bernopol L 8119 ZB tersebut diduga mengalami kelebihan muatan sehingga posisi ketika parkir tidak seimbang. Salah seorang petugas parkir di jalan Sudirman yang merupakan saksi mata menuturkan, bahwa dirinya tidak sempat melihat dari awal kejadian, namun sangat kaget ketika melihat yang mengangkut kaca tersebut tiba-tiba terguling dan isinya hancur berantakan. “ ya itu, saya menoleh tiba-tiba guling, cuma untung tidak roboh ke selatan, kalau ke selatan kan bisa menimpa pengendara yang melintas”, katanya.

Sampai berita ini diturunkan, pengemudi dan warga berusaha membersihkan puing-puing kaca yang berserakan di trotoar serta berusaha membalikkan posisi truk, namun tidak berhasil. Akibat kejadian itu, diperkirakan akan merugi hingga puluhan juta rupiah. (mam/lm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda